Skip to main content

10 Game NFT Terbaik Januari 2022, Bisa Dapat Uang!

10 Game NFT Terbaik Januari 2022, Bisa Dapat Uang!
10 Game NFT Terbaik Januari 2022, Bisa Dapat Uang!
Images source: Youtube.com

10 Game NFT Terbaik Januari 2022, Bisa Dapat Uang!

Game NFT atau Non-Fungible Token sekarang ini sangat populer dan sedang naik daun karena semakin banyak orang yang tertarik untuk memainkan game tersebut. Selain gamenya yang seru, Anda juga bisa mendapatkan penghasilan tambahan

Berbeda dengan game-game penghasil uang lainnya, game NFT ini menawarkan hadiah dalam bentuk mata uang digital atau Cryptocurrency. Namun Anda tidak perlu khawatir karena Anda bisa withdraw ke bank lokal maupun dompet digital lewat platform pihak ketiga seperti TokoCrypto dan Indodax.

menu TOC/Daftar Isi unfold-more-horizontal
BACA JUGA: 6 Cara Main Mobile Legend Tanpa Lag

10 Rekomendasi Game NFT Terbaik

Berkembangnya dunia digital sekarang ini membuat para developer bersaing dalam membuat game NFT terbaik mereka. Karena ada banyaknya game NFT sekarang, mungkin Anda yang baru mulai bingung mau main game NFT apa. Nah berikut ini rekomendasi game NFT terbaik yang bisa dicoba.

Back to Content ↑

1. Binamars

Rekomendasi pertama dari game NFT penghasil uang terbaik adalah Binamars. Binamars ini merupakan game bertema RPG Play to Earn yang dibuat dalam jaringan Binance termasuk Cryptocurrency yang sekarang ini sangat populer di seluruh dunia.

Di game ini Anda bisa melakukan farming, melawan monster, sampai dengan menjual item untuk menghasilkan koin BMARS yang bisa ditukarkan menjadi saldo digital. Setiap transaksi yang Anda lakukan akan dikenakan potongan 5%.

Yang disayangkan dari game ini adalah belum tersedia untuk platform Android dan iOS. Jadi jika ingin memainkan game ini, Anda bisa langsung memainkannya lewat situs resmi https://www.binamars.com/.

Back to Content ↑

2. Splinterlands

Game NFT selanjutnya yang bisa menghasilkan uang adalah SplinterLands, game ini dibangun dengan menggunakan teknologi Blockchain. Splinterlands merupakan game bertema permainan kartu digital mirip Magic The Gathering atau Hearthstone yang mana disini Anda bebas menjual dan membeli aset.

Ketika pertama kali bermain game ini, Anda akan diberikan 1 deck kartu secara gratis. Namun untuk kartu lainnya hanya bisa didapatkan lewat menu Market dan Anda harus membelinya dengan sejumlah uang. Game Splinterlands ini memakai koin SPS yang harganya sekitar Rp4.781/koin.

Back to Content ↑

3. Lost Relics

Lost Relics merupakan aplikasi yang wajib Anda coba jika sedang mencari game NFT penghasil uang. Sudah banyak Youtuber yang mereview game ini dan mengatakan bahwa mereka bisa mendapatkan penghasilan sampai dengan $100 per harinya.

Lost Relics merupakan game yang memiliki konsep mirip Diablo. Di game ini Anda bisa menyelesaikan misi, menyerang markas pemain lain, melawan monster dan mengumpulkan item. Bagi Anda yang tertarik, bisa langsung coba saja mainkan game ini.

Back to Content ↑

4. Binemon

Binemon adalah game NFC Crypto yang bisa Anda mainkan di Android, game ini tidak kalah menarik dengan game-game sebelumnya. Game yang berada dalam jaringan Draken ini bertema Virtual Pet yang digabungkan dengan genre Idle RPG.

Di game ini Anda bisa melakukan banyak hal mulai dari merawat membeli telur, merawat hewan peliharaan, bertarung dengan pemain lain, dan mengumpulkan item. Jika ingin bermain, Anda harus mempunyai karakter atau pet yang bisa dibeli dengan harga 169 DRK atau sekitar Rp 80 ribuan.

Back to Content ↑

5. Sorare

Jika kita berbicara tentang game NFT terbaik, maka Sorare ini wajib Anda coba jika ingin mendapatkan penghasilan uang tambahan. Berbeda dengan rekomendasi game-game NFT sebelumnya, game satu ini bertemakan Fantasy Footbal berbentuk kartu seperti Jan Oblak sampai Lukaku.

Cara bermain game ini juga sangat mudah, Anda hanya perlu mengelola dan mengatur formasi tim untuk nantinya digunakan melawan pemain yang lain. Kartu atau pemain dalam game ini terbagi menjadi beberapa level, yaitu Unique, Rare, dan Super Rare.

Di game ini Anda bisa mendapatkan mata uang digital berupa Ethereum dengan cara menjual kartu pemain yang Anda punya ke pemain yang lain dengan harga sesuai tingkat kelangkaan kartu tersebut.

Back to Content ↑

6. Blankos Block Party

Blankos Block Party merupakan salah NFT penghasil kripto terbaik yang bisa Anda coba. Game ini dibuat oleh developer yang sama yag mengembangkan game Guitar Hero, Call Of Duty, dan World of Warcraft.

Game ini mengusung konsep open word yang cukup unik dan berbeda dibanding game-game lain. Yang mana pada game ini Anda akan memakai karakter 3D yang disebut dengan nama Blankos. Blankos disini akan bertarung dengan pemain lain untuk menghasilkan NFT.

NFT ini nantinya bisa Anda jual ke marketplace. Yang menarik dari game ini adalah tidak dibutuhkan modal sepeserpun, jadi Anda bisa memainkannya secara gratis dan bisa mendapatkan profit yang maksimal. Anda bisa daftar game ini lewat situs https://www.blankos.com/.

Back to Content ↑

7. Alien Worlds

Alien World juga menjadi salah satu game NFT penghasil uang yang bisa coba Anda mainkan. Game ini mensimulasikan persaingan ekonomi dan juga kolaborasi antara para pemain untuk menjelajah planet lain. Untuk bermain game ini, Anda harus memiliki koin Trilium (TLM).

Game Alien World ini bertemakan petualangan, aksi, dan strategi. Di game ini para pemain bebas membeli dan meningkatkan kemampuan dari karakter mereka sesuai keinginan memakai mata digital berupa koin Triliun. Jika tertarik, Anda bisa memainkannya di situs https://id.alienworlds.io/.

Back to Content ↑

8. Chainz Arena

Rekomendasi game NFT berikutnya adalah ChainZ Arena, game satu ini bertemakan RPG yang memungkinkan para pemainnya mendapat mata uang digital seperti Ethereum, EOS, SEOUL, dan Tron. Game ini Anda akses di perangkat Android, IOS dan Windows lewat situs https://www.chainzarena.com/.

Dalam gameplaynya, Anda harus mengumpulkan hero untuk mengalahkan musuh di Legendary Arena. Di game ChainZ Arena ini para pemain memiliki kebebasan untuk menjual hero mereka untuk mendapatkan penghasilan.

Back to Content ↑

9. Evolution Land

Jika bosan dengan game RPG, maka game NFT Evolution Land ini bisa Anda mainkan. Game bertemakan simulasi virtual ini merupakan salah satu game NFT crypto yang bisa Anda mainkan untuk mendapatkan uang.

Di game ini Anda bisa melakukan banyak hal mulai dari konstruksi, menambang, sampai dengan melawan pemain lain. Koin yang dihasilkan di game ini adalah KTON atau Darwinia Commitment Token. Harganya sendiri sekitar Rp1.044.000 / koin. Anda bisa memainkan game ini lewat situs https://www.evolution.land/.

Back to Content ↑

10. Axie Infinity

Rekomendasi game NFT terbaik 2022 yang terakhir adalah Axie Infinity. Game ini sangat populer di seluruh dunia karena bisa menjadi salah satu sumber penghasilan tambahan. Alasannya karena dalam sehari Anda bisa mengumpulkan sampai dengan $100 dengan menjual koin SLP atau Smooth Love Potion.

Namun Anda tidak boleh terpaku pada angka tersebut karena nilai koin kripto sangat cepat berubah, jadi jumlah uang yang bisa didapatkan juga bisa berubah. Selain mendapatkan penghasilan lewat koin SLP, Anda juga bisa mendapatkan penghasilan di game ini dengan cara menjual karakter yang dimainkan.

Back to Content ↑

Selain beberapa game NFT terbaik 2022 di atas, ada juga beberapa game NFT lain yang bisa Anda mainkan secara gratis tanpa harus keluar modal atau deposit. Beberapa game NFT gratis terbaik yang bisa Anda mainkan adalah Game Token, Gods Unchained, TradeStars, MegaCryptoPolis, dan masih banyak lagi. Sekian, Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!